Tanggal 2-3 Februari 2024, SMA Santo Kristoforus 2, menyelenggarakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) di Dusun Kunjani, Gunung Sindur, Bogor. Sasaran kegiatan ini adalah 42 pengurus OSIS yang telah dipilih melalui serangkaian tahapan dan seleksi pada 18-19 Januari 2024.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala SMA Santo Kristoforus 2, Bpk. Tri Yudianto, S.Pd, pada hari Jumat (2/2). “Kalian adalah siswa-siswi yang terpilih dari hampir 500 siswa lainnya. LDK ini mempersiapkan diri kalian menjadi penyelenggara, pemimpin/teladan bagi teman-teman yang lain, dalam kegiatan-kegiatan di sekolah,” kata Bpk. Tri Yudianto ketika membuka acara LDK ini.

Tujuan LDK ini ialah agar pengurus OSIS yang terpilih mampu menjalankan tugas dan fungsinya dalam organisasi, mulai dari menyusun program kerja, menjalankan program yang sudah direncanakan, dan tertib mendokumentasikan secara administrasi.

Guru Pembina OSIS sendiri, selaku pemateri kegiatan ini membawakan materi-materi seperti, Wawasan Kebangsaan, Leadership, Kristoforus Value, Teknologi Digital, Moderasi Beragama, dan Manajemen Acara (Proposal, Laporan, Komunikasi, Koordinasi dan Manajemen Waktu).

Setelah dibekali dengan pelbagai materi, semua pengurus OSIS terpilih diberikan kesempatan untuk memantapkan program-program kegiatan yang telah disusun. Mereka berdiskusi dan berdinamika dalam bidang masing-masing didampingi oleh guru pembinanya. Diskusi utamanya adalah mematangkan program-program kerja OSIS.

Menurut saya, materi tentang proposal dan laporan itu penting banget dan berguna bagi kami. Kami jadi tahu caranya bikin proposal dan laporan yang bener. Dan, manajemen acara juga, karena pada praktiknya kamilah nanti yang akan menjadi panitia dalam kegiatan-kegiatan sekolah,” ungkap Janice Valencia, wakil ketua OSIS 2024.

Hari kedua diawali dengan senam bersama dan jelajah alam bersama Bpk. Roni dan Bpk. Fernandez. Sesudah disegarkan dengan dinamika kegiatan outdoor, para pengurus OSIS dibagi dalam beberapa kelompok yang dibagi atas dasar kegiatan-kegiatan sekolah yang akan dilaksanakan dalam semester genap ini. Tujuannya tidak lain adalah untuk mengumpulkan ide-ide dan menyusun rencana kegiatan-kegiatan sekolah dengan baik.

Pengalaman mengesankan selama LDK adalah bisa lebih deket dengan temen dalam diskusi, ngobrol, menyiapkan program dan presentasi. Dan, yang bikin asyik itu karena dilaksanakan di luar sekolah, suasananya alam, jadi ngga bosen. Lebih enak lagi kalau ditambahin kegiatan outdoornya,” jawaban Jisella, pengurus OSIS bidang Ketaqwaan, ketika ditanya tentang pesan dan kesan LDK OSIS 2024.

Seluruh rangkaian LDK ditutup dengan mengabadikan momen dengan foto bersama. Seluruh peserta kegiatan dan penyelenggara kembali ke sekolah dengan selamat (tim media SMAXto2)